NGAWI, ramahpublik. Com-Aksi simpatik diperlihatkan para Polwan (Polisi Wanita) Polres Ngawi Polda Jatim saat menyambut kepulangan para tamu Allah ke kampung halamannya.
Tampak para Polwan Polres Ngawi dengan ramah dan semangat serta senyum ikhlas membantu para jamaah Haji yang baru pulang dari tanah suci itu.
Kapolres Ngawi AKBP Argowiyono, S.H., S.I.K., M.Si melalui Kasi Humas Iptu Dian menyatakan bahwa, “Polwan Polres Ngawi selain melakukan pengamanan juga ikut membantu para jamaah Haji bila ada yang memerlukan pertolongan.”
Para jamaah yang turun dari bus di halaman pendopo Pemkab Ngawi disambut sekaligus dibantu oleh para Polwan yang sedang berjaga dengan cara dipapah menuju titik kumpul yang telah ditentukan.
“Tak hanya itu, para Polwan Polres Ngawi bahkan juga ikut membantu membawakan barang bawaan dan mendorong kursi roda para jemaah haji yang sudah lanjut usia,” jelas Dian
Polwan Ngawi hadir untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk para jemaah haji dan masyarakat Ngawi.
Sementara itu, salah satu jemaah haji bernama Haji Sulaiman mengaku sangat mengapresiasi para Polwan Polres Ngaw yang sigap dan ikhlas membantu para jamaah haji .
“Alhamdulillah kami tadi dibantu oleh ibu Polwan, dengan mendorong kursi salah satu jemaah haji yang satu regu dengan kami. Semoga amal baik para petugas ini dibalas dengan pahala oleh Allah,” ucap Sulaiman.
Untuk proses pengamanan kali ini, melibatkan berbagai unsur diantaranya Polri, TNI, Satpol PP, Dishub, Kesbapolinmas, serta beberapa OPD Kab. Ngawi.
Dari 106 (seratus enam) personel Polres Ngawi yang diterjunkan, ada belasan Polwan gabungan dari berbagai satuan fungsi yang ikut bertugas melakukan pengamanan dan melayani para jemaah haji ini
“Ada 106 anggota Polres Ngawi termasuk Polwan yang melakukan pengamanan, mulai pengamanan di jalur jalan raya hingga sebagian di sekitar Alun-alun hingga pendopo pemkab,” pungkas Dian.
Kepulangan jamaah haji Kab. Ngawi dari asrama haji Sukolilo Surabaya menuju Pendopo Wedya Graha Kab. Ngawi, menggunakan 8 unit Bus Pariwisata MS. Madani dengan pengawalan dari Satlantas Polres Ngawi yang dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Ngawi AKP Sapari, S.H.
Sebagai informasi, terdapat 1 orang jamaah haji yang meninggal dunia di Jeddah, Makkah karena sakit bernama Djaelani bin Haji Muh. khamdani (64), alamat Ds.Gentong Kec. Paron dan Almarhum telah dimakamkan di Makkah. (Kurnia)