Ngawi, Ramah Publik. com -Guna menjaga kondusifitas wilayah Kecamatan Karangjati serta menciptakan kerukunan antar perguruan pencak silat, Polsek Karangjati mengadakan kegiatan olahraga bersama dengan Forkopimcam, Koramil dan Paguyuban Pencak Silat Sekecamatan Karangjati bertempat di Mapolsek Karangjati Kabupaten Ngawi, Minggu (22/1/2023).
Kapolsek Karangjati AKP AGUS ANDI ANTO P, S.H., M.H. yang memimpin olahraga tersebut menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menjalin sinergitas dan meningkatkan kerukunan antar perguruan pencak silat di wilayah Kecamatan Karangjati.
Kapolsek juga menyampaikan juga bahwa olahraga bersama ini bertujuan memelihara kemampuan fisik, menjaga kebugaran dan kesehatan baik anggota Polsek, anggota Koramil maupun anggota perguruan pencak silat.
Dengan adanya kegiatan olahraga bersama ini, diharapkan dapat meningkatkan kekompakan dan sinergitas yang selama ini sudah terjalin dengan baik antara TNI- Polri dan Paguyuban Pencak Silat Sekecamatan Karangjati.(Adi)