KOTA MADIUN, Ramah Publik. com -Jajaran Satuan Lalu Lintas Polres Madiun Kota Polda Jatim menerima Kunjungan anak anak RA/TK Masyithoh Kota Madiun di Gedung Sunaryo Polres Madiun Kota. Rabu (18/01).pagi.
Kegiatan kunjungan ini diikuti oleh anak-anak RA/TK Masyithoh Kota Madiun yang diikuti oleh 60 anak dengan didampingi oleh para guru dan orang tua murid.
Dalam kunjungannya diterima langsung oleh Kanit Kamsel Satlantas Polres Madiun Kota Ipda Widada beserta anggota, dan selanjutnya diberikan edukasi tentang tertib berlalu lintas sejak dini, seperti cara menyeberang jalan yang aman, menggunakan helm yang benar, pengenalan warna dan arti pada lampu traffic light serta mengenalkan macam macam kendaraan dinas yang digunakan oleh Polisi.
Selanjutnya anak anak RA/TK Masyithoh tersebut dikenalkan juga unit fungsi serta pakaian dinas Polri, belajar baris berbaris, mengenal rambu rambu lalu lintas secara sederhana.
Kemudian motivasi dengan bernyanyi dan bersholawat bersama, mengenalkan ruangan di masing-masing unit yang ada di Mako Polres Madiun Kota terakhir berkeliling bersama dengan mengendarai kendaraan dinas R-4 Patroli serta Kuis berhadiah dan Cinderamata.
Sementara itu Kasat Lantas AKP Vista Dwi Pujiningsih, SIK. berharap kegiatan ini juga sebagai wujud nyata kepedulian Polri kepada masyarakat khususnya anak-anak dalam memberikan pembinaan dan penyuluhan, sehingga dapat membiasakan kepada anak anak sejak usia dini untuk disiplin, taat dan tertib berlalu – lintas.(Adi)