Ngawi , Ramahpublik. com- Guna menumbuhkan semangat gotong-royong dan kepedulian masyarakat terhadap kebersihan lingkungan. Babinsa Koramil 14/Bringin Sertu Suyono Ajak Warganya Kerja Bakti Bersama
melaksanakan pengurukan Jalan Yang rusak dan pembersihan parit di dusun Krompol 1, Desa Krompol, Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi. Sabtu (09/03/2024).
Sertu Suyono mengatakan kegiatan kerja bakti ini dilaksanakan karena kondisi jalan ke Area makam berlubang dan parit ditumbuhi rumput serta lumpur yang menumpuk sehingga parit tersumbat, mengingat saat ini musim hujan, harus dibenahi agar Air tidak menggenang.”Ungkapnya.
Selain itu, juga sebagai upaya agar masyarakat selalu peduli dan peka terhadap kebersihan lingkungannya, ini Wujud Nyata Babinsa dalam membantu masyarakat serta Kebersamaan dalam menjaga kebersihan diwilayah binaanya.
Kegiatan gotong-royong ini merupakan sarana kebersamaan antara Babinsa dan warga di wilayah demi membantu tercapainya kenyamanan serta kebersihan desa binaan,”Ujarnya.(Lina)