Ketua Kwarcab Ngawi Sekaligus Wakil Bupati Dr. Dwi Rianto Jatmiko ,SH,MH Adakan Muscab 2025 Gerakan Pramuka 

Ketua Kwarcab Ngawi Sekaligus Wakil Bupati Dr. Dwi Rianto Jatmiko ,SH,MH Adakan Muscab 2025 Gerakan Pramuka

Ngawi, Ramahpublik. Com-Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Ngawi menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) Tahun 2025, Rabu (23/4/25).

di Pendopo Wedya Graha.

Kegiatan ini dihadiri Forkopimda Ngawi, Kwarda Pramuka Jatim Eka Dharma Efendi, pengurus Kwartir Ngawi, pembina, dan perwakilan dari kwartir ranting se-Kabupaten Ngawi.

Muscab adalah forum tertinggi di tingkat cabang yang diselenggarakan setiap lima tahun sekali sebagai bentuk evaluasi program kerja, penyusunan rencana strategis ke depan, serta pemilihan Ketua Kwartir Cabang yang baru.

Dalam sambutannya, Ketua Kwarcab Ngawi sekaligus Wakil Bupati Dr. Dwi Rianto Jatmiko ,SH,MH menyampaikan apresiasi atas semangat dan dedikasi seluruh anggota Pramuka dalam memajukan gerakan kepanduan di Ngawi. “Musyawarah ini bukan hanya sebagai ajang pemilihan, tapi juga momentum untuk memperkuat komitmen bersama dalam membentuk generasi muda yang berkarakter, berwawasan dan berdaya saing,” ujarnya.

Dr. Dwi Rianto Jatmiko ,SH,MH berharap hasil Muscab kali ini mampu menghasilkan rekomendasi penting seperti penguatan pendidikan karakter melalui kegiatan Pramuka di sekolah, revitalisasi gugus depan, serta pelatihan rutin bagi pembina dan pelatih.Sehingga regenerasi dalam organisasi ini bisa terus berjalan dan menjadi wadah untuk mengembangkan potensi diri, melatih kepemimpinan dan menumbuhkan jiwa sosial yang tinggi.

Selain itu, dari Muscab ini lanjut Dr. Dwi Rianto Jatmika, SH, MH ini dapat memberikan hasil terbaik bagi kemajuan gerakan pramuka di Kabupaten Ngawi.(Kurnia)