Ngawi, Ramah Publik. com-Kapolsek Geneng hadiri HUT Korpri ke-51 di Kecamatan Gerih, Kabupaten Ngawi, Guna meningkatkan sinergitas antar instansi dalam melaksanakan tugas dan pengabdian kepada masyarakat, TNI-Polri dan Pemerintah Kecamatan Gerih, melaksanakan apel bersama, Selasa ( 29/11/2022) di halaman Kantor Kecamatan Gerih Kabupaten Ngawi.
Apel dihadiri oleh Kapolsub Gerih IPTU Agus HS, S.Sos bersama anggota dan Kaposramil Peltu Parji bersama anggota.
Camat Gerih Sriyono S.Sos dalam sambutannya, mengapresiasi apel bersama ini. “Terima kasih atas sinergitas TNI, Polri, dan Pemerintah Kecamatan Gerih dalam pelaksanaan tugas selama ini dalam mengelola.Harkatibmas Wilayah Gerih
berjalan lancar dan terkendali.
Diketahui, Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) didirikan berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 82 Tahun 1971 tertanggal 29 November 1971, sebagai wadah untuk menghimpun seluruh Pegawai Republik Indonesia.
Organisasi KORPRI memiliki struktur kepengurusan di tingkat pusat maupun di tingkat kementerian. lembaga pemerintah non-kementerian, atau pemerintah daerah.
Tujuan dari dibentuknya KORPRI adalah sebagai upaya meningkatkan kinerja, pengabdian dan netralitas pegawai negeri, sehingga dalam pelaksanaan tugasnya sehari-hari dalam melayani rakyat, lebih tepat sasaran dengan segala kompetensinya. Dan sekaligus dalam apel memperingati HUT Korpri ke-51 Tahun 2022.” pungkas Kapolsek Geneng M Farid Suharta, SH. (Adi)