NGAWI, Ramah publik. com-Kapolres Ngawi AKBP Argowiyono S.H., S.I.K., M.Si., memberikan apresiasi berupa penghargaan kepada 30 (tiga puluh) orang yakni personel Polres, anggota Kodim 0805 Ngawi dan masyarakat yang berprestasi.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di lapangan Satya Haprabu Polres Ngawi Polda Jatim, pada Selasa (6/2/2024)
“Saya mengucapkan selamat sekaligus mengapresiasi kepada anggota Polri dan TNI serta masyarakat yang telah berkesempatan untuk menerima penghargaan di hari ini. Terima kasih telah berkontribusi dalam membangun citra positif Polri khususnya bagi Polres Ngawi,” tutur Kapolres Ngawi didampingi Dandim 0805 Ngawi Letkol Arm Didik Kurniawan, Dansathar Lanud Iswahyudi Letkol Gatot.
Penghargaan diberikan dengan berbagai kategori, di antaranya anggota Polres dan Polsek yang telah mempunyai inovasi serta masyarakat yang telah banyak membantu tugas Polri.
Dalam kesempatan yang sama, Kasat Reskrim Polres Ngawi AKP Joshua menyampaikan bahwa penghargaan yang diterima merupakan wujud dukungan dari Kapolres Ngawi AKBP Argowiyono, S.H., S.I.K., M.Si., sehingga pihaknya bersama anggota mampu mengungkap kasus-kasus yang terjadi
“Kami berterimakasih kepada Bapak Kapolres Ngawi, yang telah mensupport kami dalam pengungkapan kasus, semua berkat arahan dan petunjuk beliau kepada kami di Satreskrim,” ungkap AKP Joshua
Ia juga menambahkan, bahwa penghargaan yang didapatkannya ini menjadikan motivasi dan pelecut untuk senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat utamanya di Kabupaten Ngawi
“Penghargaan dari Bapak Kapolres Ngawi ini menjadikan motivasi buat kami untuk senantiasa menciptakan rasa keadilan di tengah-tengah masyarakat, dalam upaya kami memelihara kamtibmas di wilayah Ngawi,” pungkas Kasat reksrim AKP Joshua mewakili personel polres yang menerima penghargaan dari Kapolres Ngawi.
Adapun pemberian penghargaan tersebut diberikan kepada 30 orang dengan perincian 10 personel Polri, 10 anggota TNI yang berprestasi dan 10 masyarakat yang telah banyak membantu dengan berbagai kategori
Berikut nama-nama anggota Polri, TNI dan masyarakat yang menerima penghargaan:
1. AKP Joshua Peter Krisnawan, S.Tr.K.,M.Sc
2. AKP Nur Hidayat
3. AKP Budianto,S.Sos
4. AKP Juwahir
5. AIPTU Joko Legowo
6. AIPTU Sugiyanto S.Pd
7. AIPDA Endro Sumantoro
8. PENGATUR Sandi Ika Fitrianto
9. AIPTU Suherman
10. AIPTU Daryono
11. PELDA Dwi Hariyanto
12. PELDA Simin
13.SERTU Suyanto
14. SERTU Anggoro Aryanto Nrp
15. SERTU Sucipto
16. SERTU Suryadi
17. SERDA Eko Prayitno
18. SERDA Erwan Tri
19. SERDA Krizcha Bambang
20. KOPTU Endrik
21. Bp.Suwito Kades Dawu
22. Bp.Sumadi Informan Reskrim
23. Bp. Jadug Buang Arogan Masyarakat karangjati
24. Bp. Yanuar Budi PHL Lantas
25. Bp. Bambang Wahyu D dari Perhutani
26. Bp. Sri Kasiyanto Kades Dungmiri Kr.Jati
27. Bp. Suprapto S.Sos Kades Ds.Sidorejo Kr.Jati
28. Bp. Kyai Min Rejo sebagai Dai Kamtibmas Sek Sine
29. Bp. Broto Susanto sebagai Relawan bencana Sine
30. Bp. Rio Halian sebagai PHL Binmas (Adi kurnia)