Ngawi, Ramah publik. com –Sebanyak 1.240 Guru Jabatan Fungsional PPPK mendapatkan SK yang diserahkan langsung Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono, Alun-alun Merdeka, Senin (31/07/23).
Kegiatan ini juga mencakup Setda Ngawi Mokh. Sodiq Triwidyanto, Kepala Dinas Pendidikan Sumarsono, Inspektur Inspektorat Yulianto Kusprasetyo, Kepala Bappeda Indah Kusumawardhani, Kepala Bank Jatim, dan perwakilan BPJS Kesehatan.
Menurut Kadindik Ngawi Sumarsono,” tugas dan fungsi seorang guru sebagai alim ulama untuk menyebarluaskan ilmunya pada siswa sebagai penerus generasi, juga menjadi tauladan masyarakat.
“Maka dari itu setelah perjuangan panjang, pemerintah mengapresiasi perjuangan guru dengan mengangkatnya sebagai bagian dari ASN,” katanya.
Melalui tanggung jawab dan amanah yang diberi, lanjut Bupati seluruh guru PPPK yang diangkat harus terus semangat dalam pengabdiannya menjadi teladan yang baik.
“Semoga dengan penangkapan ini membuat semangat, menciptakan generasi penerus yang cerdas intelektual, emosional, dan sehat jasmani rohani”, jelasnya.
Selain itu, dengan kurikulum Merdeka pendidik guru diharapkan mampu menerapkan ilmu yang diperoleh melalui pembelajaran efektif, mendidik siswa lebih mandiri, dan terampil
“Insyaallah dengan pengabdian yang diberi berkah”, kata Kadindik Ngawi Sumarsono, .(Adi)