Polsek Pangkur Olah Raga Bersama Forpimcam Dan Pesilat Sekecamatan Pangkur

Polsek Pangkur Olah Raga Bersama Forpimcam Dan Pesilat Sekecamatan Pangkur

Ngawi, Ramah Publik. com -Polsek Pangkur Olah Raga Bersama Forpimcam Dan Pesilat Sekecamatan Pangkur untuk menciptakan Harkamtibmas dan antar pesilat sekecamatan Pangkur, Jumat ( 27/1/2023 ) di mulai pukul 07.00 wib

Bertempat di halaman Kantor Kecamatan Pangkur telah di laksanakan olah raga bersama Forpimcam dan lintas sektoral dg paguyuban pesilat Se Kecamatan Pangkur dlm rangka menjaga Harkamtibmas dan kerukunan Antar perguruan di wilayah Kecamatan Pangkur yang di ikuti kurang Lebih 60 peserta dari masing perguruan bela diri di wilayah Pangkur Kabupaten Ngawi.

Hadir dalam kegiatan tersebut Antara lain Kapolsek Pangkur , Camat Pangkur, Danposramil Pangkur, Kepala instansi kecamatan Pangkur, Ketua Ranting perguruan bela diri Sekecamatan Pangkur, Anggota TNI dan Polri , UPT Dinas pendidikan Kecamatan Pangkur , Warga paguyuban Pesilat Kecamatan Pangkur

Bahwa maksud dan tujuan dari kegiatan olah Raga bersama panguyuban pesilat Sekecamatan Pangkur adalah sebagai berikut

Untuk selalu menjaga kerukunan dan keakraban antar perguruan bela diri sehingga di wilayah Kecamatan Pangkur situasi terkendali.

Dengan terbentuknya paguyuban pesilat ke. Pangkur bisa mengakomodir setiap permasalahan yang melibatkan perguruan bela diri dapat diantisipasi sedini mungkin

Terciptanya suasana keakraban dan saling menghormati terhadap sesama organisasi perguruan bela diri sebagai bentuk upaya menjaga Harkamtibmas di wilayah Kecamatan Pangkur, Kabupaten Ngawi. Selama giat berlangsung situasi aman dan lancar terkendali. Pungkas Kapolsek Pangkur AKP Subandi, SH, MH.(Adi)